Peringkat Alexa walaupun tidak akurat, sudah terlanjur menjadi patokan orang-orang untuk menentukan popularitas suatu situs di Internet. Nah, karena sebagian orang tahu bahwa Alexa hanya mencatat pengunjung yang memiliki Alexa Toolbar, maka mereka pun mencoba beberapa cara untuk meningkatkan peringkat mereka. Sayangnya ada beberapa cara tidak terbukti meningkatkan peringkat. Berikut beberapa cara buruk yang dikumpulkan penulis dari beberapa sumber untuk meningkatkan Alexa.
Menggunakan Auto Reload
Dasar pemikirannya adalah dari pada saya harus setiap saat browsing Web sendiri, lebih baik saya menggunakan add-on browser untuk me-refresh halaman Web sendiri setiap beberapa saat. Sayangnya, cara seperti ini sepertinya tidak cukup efektif, karena Alexa sepertinya hanya mencatat sekali untuk alamat IP yang sama. Jadi walaupun dalam sehari Anda mengakses sebuah Web beberapa kali, tetapi dengan IP yang sama, Alexa kemungkinan besar akan menghitungnya sebagai sekali saja.
Memasang Alexa Toolbar di Browser Kantor + Atur Web Sendiri sebagai Homepage Browser
Memasang Alexa Toolbar di browser kantor kemudian atur supaya homepage browser-nya Web Anda sendiri mungkin terdengar cukup brilian. Sayangnya, biasanya kantor menggunakan jaringan jenis Local Area Network, yang artinya IP yang tercatat di Alexa adalah IP yang sama. Jadi, walaupun semua komputer di kantor Anda membuka Web Anda, Alexa kemungkinan besar mencatat hanya ada satu pengunjung yang datang. Dan Anda beresiko berurusan dengan rekan kerja karena sembarangan mengutak-atik komputer kantornya.
Menggunakan Alexa Redirect
Web Alexa memiliki satu fitur untuk men-redirect Web dengan bentuk URL seperti ini http://redirect.alexa.com/redirect?situs-anda.com. Di beberapa blog banyak yang menyarankan cara ini. Sebab dengan redirect melalui Alexa, maka Alexa akan mencatatnya tidak peduli pengunjung memiliki Alexa Toolbar ataupun tidak. Bahkan WordPress sendiri ada plugin untuk ini. Sebenarnya cara seperti ini betul-betul merupakan ide terburuk dari semuanya. Pertama, semua URL internal menjadi rusak. Kedua, cara ini tidak membawa efek untuk peringkat yang di atas 100.000. Ketiga, mempengaruhi tingkat hasil pencarian di Google, karena link tersebut tidak menuju ke halaman Anda sendiri. Dan terakhir, Alexa Redirect sudah tidak ada lagi. Jadi jika masih ada yang menganjurkan cara ini, maka sudah pasti merupakan artikel lama.
Memasang Alexa Widget
Walaupun beberapa orang mengklaim memasang Alexa Widget dapat meningkatkan peringkat situsnya. Beberapa yang lain membantah klaim tersebut karena sudah mencobanya sendiri. Lagipula di dalam situs Alexa sendiri menyatakan bahwa mereka mengumpulkan data pengunjung hanya dari Alexa Toolbar tidak pernah menyinggung dari Alexa Widget. Tetapi tidak ada salahnya bereksperimen, jika Anda memang tidak bermasalah dengan tampilan Alexa Widget yang besar-besar itu.
Menggunakan Jasa Pihak Ketiga
Beberapa situs menyediakan jasa untuk meningkatkan peringkat Alexa. Menurut penulis pasti sebagian juga hanya browsing-browsing Web Anda tetapi dengan armada yang lebih besar. Oleh karena itu, Anda pasti bisa melihat peringkat Web Anda meningkat, tetapi sayangnya sampai di titik tertentu, biasanya akan berhenti (jika jumlah orang yang surfing tidak banyak). Menggunakan jasa pihak ketiga akan menjadi sebuah ide buruk kalau ternyata cara yang mereka lakukan hanyalah browsing Web Anda sendiri diperparah biayanya mahal lagi. Oleh karena itu, cek terlebih dahulu sebelum memanfaatkan jasa pihak ketiga bersangkutan.
Beberapa cara di atas mungkin saja bisa menaikkan peringkat Alexa, tetapi hanya bisa mencapai titik tertentu. Menurut penulis tidak ada salahnya melakukan eksperimen untuk meningkatkan peringkat Alexa. Hanya saja harus hati-hati karena mungkin malah merugikan di sisi lain seperti Web menjadi tidak ramah SEO (atau ditegur atasan). Apabila cara di atas, ternyata ada yang meningkatkan peringkat Alexa, silahkan sharing di sini.
Betul memang data alexa itu memiliki tingkat akurasi yang patut dipertanyakan. Saya pun belum sepenuhnya mengerti algoritma yang digunakan oleh alexa untuk melakukan pemeringkatan situs.
Dalam beberapa kesempatan saya menemukan situs dengan pengunjung lebih banyak akan tetapi ranking alexanya jauh di bawah (nominal besar) situs dengan traffic yang lebih sedikit.
Akan tetapi karena beberapa situs, terutama situs afiliasi, banyak yang menggunakan data alexa sebagai acuan, maka cara2 di atas menurut saya masih bisa untuk dicoba sepanjang hasilnya memang positif.
Betul tidak ada salahnya dicoba. Namun, sejauh ini cara yang betul-betul terbukti efektif adalah meminta pembaca blog kita untuk menginstal Alexa Toolbar. Atau kita install Alexa Toolbar sendiri dan rajin-rajin browsing.
betul sekali mas ane juga masih bingung data dari alexa .. tapi mengapa kebanyakan memilih alexa sebagai acuan peringkat web .. http://rizalblogs.info
Saya pribadi percaya sebagian besar dikarenakan orang-orang belum menyadari kalau data Alexa tidak akurat.
Tetapi ada terkadang ada juga perusahaan Ads yang mematok Alexa tetapi dengan syarat rangking Alexa di atas 100.000. Rangking di atas 100.000 memang cenderung dapat dipercaya…
Memang gak ngerti, kadang cara kita ampuh naikkan alexa rank dalam beberapa minggu. terus dilakukan malah gak naik2 di mingu selanjutnya. jadi bikin putus asa ngejar alexa rank.
Mungkin udah kelewat tinggi rangkingnya. Biasanyna kelewat tinggi dah gak ampuh lagi pakai cara browsing dengan Alexa Toolbar. Yang pastinya harus rajin-rajin update konten.
terimakasih gan infonya,,
ijin nimbrung ni mas bro..menurut isi posting d atas cukup masuk akal benarnya..cz penghitungan dari alexa sendiri berpatokan dari trafik blog meski masih kurang begitu presisi..banyak yang berpatokan pda rangking alexa untuk menilai kualitas blog namun kelemahanya tidak pda kualitas konten blog.banyak saya jumpai blog dengan PR tinggi namun rangking alexa nya 6 digit.trims n salam
Betul. Sayangnya tidak semua orang masih tahu akan perihal ini. Menurut saya, yang terpenting kalau ingin blog dikenal, selain konten bermutu juga harus sering promosi keluar. Harapannya orang yang memiliki alexa toolbar bisa mengunjungi juga..
salam kenal dari http://www.halloriau.com dan sukses selalu
Salam kenal juga. Dan terima kasih duah datang mengunjungi Web kami
si koplac blm bisa coment ni.. maklum newbi.hehehe
ikutan nyimak dlu ya.
Selamat datang koplac. Terima kasih telah mengunjungi blog kami~
Wah, gak ada newbi atau expert di sini lah. Kita sama-sama belajar disini
Hanya akal akalan saja, hmmmm jangan jadi gila dengan sebuah sistem buatan manusia apalagi berhubungan dengan bisnis, alexa oke pagerank tinggi lantas mengapa facebook tetap ngiklan, situs situs besar tetap sebar iklan dengan bayaran tinggi
kenapa orang sering nganggap peringkat di Alexa sebagai tolok ukur? seharusnya kan tidak harus seperti itu, yang penting isi website kita bagus dan inovatif,orang akan datang dengan sendirinya..toh Facebook dan situs2 web lainnya yg telah sukses, pada awalnya pasti tidak berfikir ttg peringkat Alexa,
maaf hanya ini pendapat dari saya, maklum masih baru berkecimpung di dunia blog, jadi gak seberapa paham sekali masalah ginian
Yup.. perusahaan besar memang tidak memperhatikan peringkat alexa. Lagipula alexa sendiri tidak akurat dalam menentukan popularitas. Namun, beberapa perusahaan periklanan mewajibkan Web berperingkat alexa harus di atas 100.000 jika ingin dipasang iklan, makanya banyak yang berusaha meningkatkan peringkatnya demi tujuan itu…
owh… gitu yach… bagi org indonesia mungkin ndak pengaruh banget dengan alexa, kecuali yang mau berjualan di pasar internasional mungkin akan berpengaruh cukup besar…
ikutan nimbrung gan. ane ga bs comment
mksih infonya n’ salam kenal
@nakusan Kok gak bisa komen?
Keren sob ulasannya..
Jadi lebih ngerti tentang alexa nih saya jadinya..
Thanks..!!^
postinga yang rajin aja setiap hari
akan berpengaruh semua
tips seo2 sedikit di masukan
pasti naik + gunakan wordpress aja
dari peringkat 2.5jt
-+ 1bulan blog saya http://hendrygeorge.com tembus peringkat -+600.000 dunia
pakai jasa Auto Surf yang terbukti ampuh sejauh ini
http://idtrafik.com auto trafik dari indonesia
hehehe… pernah juga pake modus kaya di atas… thanks gan udah share…
terkadang peringkat di google berbanding terbalik dengan peringkat alexa
Nah, bagaimana dengan menaruh back link? Apakah berpengaruh juga untuk menaikkan rating Alexa?
Biasanya kalao cara saya.. Posting sebanyak-banyaknya..
Konten berkualitas dan juga mainkan SEO..
trima kasih sharingnya mas, saya izin pake artikelnya.
Nice info min, jadi lebih ngerti alexa..
mampir ya ke http://rajasewakamera.com
Ikut nimbrung dengan obrolan hangat ini,sambil nyerubut kopi.
Hmmm…Saya rasa,alexa menilai suatu website dari lamanya pengunjung berada diwebsite hal ini ditandai dengan adanya indikator disitus alexa ”Time on site” Dan penilaian kedua yakni ”Page view per visite”,blog yang tidak berkualitas tentu sangat sulit memiliki tinggkat pageview yg tinggi,dan hal itulah alexa menilai bahwa website tersebut bermanfaat dan disukai pengunjung.Cuma analisa berdasarkan nilai alexa rank situs kami http://laporpolisi.com
Salam kenal dari ARTA Ceative
Di tunggu kunjungannya di https://cicove.com
paling setuju ama ide install di kantor. banyak artikel nulis hal ini, padahal menurut saya itu ide paling bodoh dan ngga mungkin dilakukan.
he.. he.. bner sekali pendapatnya gan, namanya jg usaha dari pada ga sama sekali cara di atas boleh lah di coba..
salam kenal n di tunggu kunjungan baliknya..
http://beken.id
Alexa memiliki algoritmas sendiri yg bukan hanya menghitung dari jumlah traffic saja, melainkan juga dari pageview, bounce rate, uv daily dan lain-lain.
Saat ini saya sedang mencoba bbrp tehnik utk meranpingkan nilai alexa secara cepat, mudah2an bisa menemukan teknik yg bener-bener jitu.
thank atas postingannya, walau dah lama tapi masih bermanfaat
wah ternyata ip yang sudah kita gunakan untuk buka web kita cuma ke hitung 1x brati walau kita buka tiap hari dan dpt visitor tapi tetap hanya di hitung 1 ya.
makasih min infonya
Thanks infonya admin..sangat bermanfaat buat pemula seperti saya. Silakan kunjungi juga ke http://www.jualmobilgolfbarubekas.blogspot.com
Terimakasih info nya, walaupun sudah lama sangat bermanfaat , Silahkan kunjungi juga ke http://monitor.co.id/
trus yang apa yang seharusnya di lakukan? pencerahannya gan,..
boleh di coba
sepertinya mudah
langsung bisa di praktekan
informasi yang sangat berguna
Wah terima kasih pencerahannya
https://www.webillian.com/2019/04/pentingnya-alexa-rank.html
makasi atas infonya
Lagian alexa rank juga ga jelas untungnya apa.
Mau tanya kok pnya saya ga pernah ada rank Alexa nya yah…?
Siapa tau di sini ada yg lg buat proyek konstruksi..memasok material alam
https://www.asemindoenergi.com/
Jasa Pembuatan Ornamen Rumah Klasik